Mohon tunggu...
KOMENTAR
Foodie

Sajian Kue Kering Coklat di Rumah Paman

12 Juli 2014   14:08 Diperbarui: 18 Juni 2015   06:34 70 0
Setelah berbulan-bulan lamanya bekerja di kantor, lelah juga rasanya ini badan. Perlu untuk mengagendakan acara bersama keluarga ke luar kota. Tapi masih bingung juga mau kemana. Rasanya sudah banyak tempat yang dikunjungi. Eh, kok si kecil punya usul yang bagus ternyata. Ia mengajak untuk berkunjung ke rumah paman di luar kota.

Agak jauh memang, tapi dengan ke sana kan bisa menyambung persaudaraan. Sebab sudah sekitar setahunan kira-kira tidak saling bertemu. Si kecil memang sudah rindu sama pamannya. Pernah selama hampir satu bulan, dia hidup bersama pamannya. Karena saat itu dia singgah di rumahku.

Ah, berangkat juga kita sekeluarga ke sana. Hampir sekitar 5 jam diperjalanan. Sampai juga di sana. Ternyata sudah disiapkan sajian kue kering coklat. Wah, kok tahu ya dia klo kami akan ke sana. Langsung aja kami menikmati manis dan renyahnya kue itu. Si kecil pun gembira sekali yang bisa dilihat dari wajahnya.

Ia begitu menikmati enaknya kue kering yang disajikan oleh pamannya. Tak terasa ia habiskan satu stoples. Kami semua pun tercengang. Apa si kecil lapar ya, dalam hatiku berkata. Padahal, tadi di perjalanan sudah mampir di restoran. Ku tanya apakah dia lapar. Dia jawab tidak tapi karena enaknya kue di stoples itu.

Wow, betul juga memang. Aku pun suka menikmatinya. Tak sabar aku tanya kepada kakak. Beli di mana kuenya. Ternyata tidak beli, ia bikin sendiri di dapur rumahnya. Klo begitu aku pun tanya tentang resepnya. Dia pun langsung memberi secarik kertas berisikan resep kue kering coklat yang telah ia praktekkan. Kini, tinggal aku bawa pulang resep itu dan mencoba sendiri di rumah. Terima kasih paman, kata si kecil. Setelah menginap semalam kami pun berpamitan untuk pulang.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun