Upaya-upaya pencegahan dan promotif kepada masyarakat, peningkatan infrastruktur pencegah penyakit seperti menjaga higine pribadi serta lingkungan yang bersih bukanlah program yang menarik untuk dijual. Masyarakat kita akan sangat mengapresiasi kepada pemerintah yang menyediakan obat dan dokter gratis, bukan bagaimana mencegah agar mereka tidak sakit.