Demo Hong Kong, Demo Penolakan Reklamasi Teluk Benoa, dan Demo #ReformasiDikorupsi adalah serangkaian respon berkepanjangan segelintir golongan masyarakat yang menyuarakan ketidakpuasan mereka terhadap perlakuan pemerintah terhadap segala hal yang perlu tuntutan. Demo Hong Kong adalah penolakan terhadap UU Ekstradisi yang menjadi awal mula hukum Republik Rakyat Tiongkok (RRT) mulai merasuki kehidupan berbangsa dan bernegara daerah Hong Kong yang menjunjung tinggi demokrasi. Demo Penolakan Reklamasi Teluk Benoa merupakan bentuk kepedulian lingkungan beberapa figur kenamaan dari Bali yang bersama dengan elemen masyarakat lainnya yang menolak beberapa pihak --yang didukung pemerintah---untuk 'mengoyak-ngoyak' daerah Teluk Benoa. Demo #ReformasiDikorupsi juga menjadi aksi dari mahasiswa yang menolak berbagai RUU yang tidak pro-rakyat dan pro pemberantasan korupsi.
KEMBALI KE ARTIKEL