Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Antara Kenyataan dengan Pengetahuan

23 September 2024   20:30 Diperbarui: 23 September 2024   21:08 27 0
Kehidupan sehari-hari telah menyimpan dan menyediakan kenyataan sekaligus pengetahuan yang membimbing perilaku setiap orang dalam hidupnya masing-masing. Kehidupan sehari-hari menampilkan realitas yang ditafsirkan oleh individu yang memiliki makna-makna tertentu. Di sisi berbeda, kehidupan sehari-hari merupakan suatu dunia yang berasal dari pikiran-pikiran dan tindakan-tindakan individu dan dipelihara sebagai yang nyata oleh pikiran dan tindakan itu. Dasar-dasar pengetahuan tersebut diperoleh dari objektivasi dari proses-proses dan makna-makna subjektif yang membentuk akal-sehat. Pengetahuan akal-sehat adalah pengetahuan yang dimiliki bersama dalam kegiatan rutin yang normal.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun