Dari artikel yang sudah dibuat, saya melihat kalau penulis sebenarnya ingin menyampaikan pernyataan bahwa masyarakat Indonesia memerlukan seorang pemimpin yang dapat menyampaikan kritik dengan cara yang sopan dan lucu. Penulis mengambil figur Gus Dur yang pernah menjabat sebagai presiden ke-4 Indonesia, dan dikenal dapat menyampaikan kritikannya dengan cara yang sopan akan tetapi lucu. Tentu saja permasalahan ini adalah permasalahan yang terdapat di Indonesia dan dalam ruang lingkup nasional. Penulis merasa diperlukannya humor pada seorang pemimpin agar pemimpin negara dapat menyampaikan kritikan terhadap permasalahan yang ada di negaranya, agar dapat permasalahan tersebut dijadikan pembelajaran bersama, namun tetap tersampaikan dengan cara yang sopan dan lucu.
KEMBALI KE ARTIKEL