Mohon tunggu...
KOMENTAR
Trip Pilihan

Bendungan Belanda, Spot Tersembunyi dan Rahasia di Kawasan Kawah Ijen

9 Juni 2022   06:50 Diperbarui: 11 Juni 2022   06:35 1526 8
Selamat datang di artikel seri Catatan Langkah. kali ini aku akan membahas terkait Kawah Ijen yang berada di puncak Gunung Ijen. Gunung Ijen dengan kawahnya yang sangat terkenal yaitu Kawah Ijen merupakan salah satu gunung yang masih aktif hingga saat ini. Dengan ketinggian 2400Mdpl serta berdinding kaldera dengan tinggi 300-500 meter dan telah mengalami letusan sebanyak empat kali dimulai pada tahun 1796, 1817, 1913 dan terakhir tercatat pada tahun 1946. Kawasan Gunung Ijen berlokasi diantara kabupaten Situbondo, Bondowoso dan Banyuwangi. Kawah Ijen aktif memproduksi belerang yang setiap harinya ditambang oleh para pekerja tambang belerang, sebanyak 36 juta meter kubik diproduksi setiap harinya serta 5.466 hektar produksi hidrogen klorida dan memiliki kadar asam yang cukup tinggi yang bisa melarutkan pakaian hingga jari manusia. Meski Kawah Ijen berbahaya, namun keindahan yang disuguhkan telah menarik banyak sekali wisatawan dalam hingga manca negara.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun