Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ruang Kelas

Evaluasi Kejuaraan Piala Dekan Bulutangkis FIK UNNES 2024

10 Juni 2024   23:12 Diperbarui: 10 Juni 2024   23:24 38 0
SEMARANG- Pada tanggal 27-30 Mei 2024 telah dilangsungkan Kejuaraan Piala Dekan FIK Unnes 2024 yang berjalan dengan sukses dan meriah. Dengan di ikuti sebanyak 247 atlet sekota semarang yang dibagi menjadi 4 kategori yaitu tunggal putra, tunggal putri, ganda putra dan ganda putri dari tingkat SD, SMP dan SMA. Yang berhadiah jutaan rupiah dengan mendapatkan Piala , Sertifikat serta uang tunai."Ada beberapa hal yang perlu dievaluasi didalam kejuaraan ini yaitu tentang masalah lahan parkiran, biaya ticketing, dan kesalahpahaman dengan pihak keamanan. Dari lahan parkiran yang menjadi permasalahan dikarenakan dari pihak kepanitiaan acara ini tidak mendapat fee sama sekali yang diambil alih oleh warga setempat yang menjadi penjaga parkiran. Lalu masalah ticketing masuk acara kejuaraan ini adalah orang tua atlet yang merasa harga tiket terlalu mahal dengan harga Rp. 10.000 per orang. Dan yang terakhir adalah permasalahan kesalahpahaman dengan aparat keamanan yaitu Babinsa dan Babinkatinmas (polisi) adalah dari pihak babinsa merasa belum mendapat bagian uang keamanan yang di pegang oleh babinkatinmas " ucap Renaldi ketua divisi keamanan.

"Terlepas dari permasalahan diatas yang perlu dievaluasi di dalam event kejuaraan Piala Dekan Bulutangkis FIK Unnes 2024 acara ini berlangsung lancar dan sukses.
Saya dan teman-teman banyak mendapatkan pengalaman baru serta pengetahuan tentang menyelenggarakan sebuah event" Ucap Dea Revinda Ketua Piala Dekan Bulutangkis FIK Unnes 2024.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun