Mohon tunggu...
KOMENTAR
Inovasi

Pemasaran Produk dengan Biaya Terjangkau

9 Desember 2011   03:52 Diperbarui: 25 Juni 2015   22:39 127 0
Banyak sekali alat-alat pemasaran  yang bisa digunakan untuk memasarkan sebuah produk atau jasa. Namun meskipun sangat efektif dalam menjangkau khalayak luas, biaya untuk melakukan pemasaran produk melalui media-media massa seperti televisi atau koran cukup mahal. Namun kini para pengusaha baik besar maupun kecil tidak perlu khawatir karena dengan periklanan mobile, mereka mampu untuk melakukan pemasaran produk dengan biaya terjangkau.

Periklanan mobile adalah periklanan yang menggunakan medium telepon seluler atau gadget-gadget lain seperti smartphone atau tablet PC. Awalnya periklanan mobile dimulai dari iklan melalui sms atau pesan singkat. Seiring dengan perkembangan teknologi yang sangat pesat beberapa tahun terakhir, periklanan mobile kini dapat menggunakan sarana iklan banner di situs mobile, iklan yang muncul di situs mesin pencari (search ad) dan iklan di dalam aplikasi smartphone (in-app ad).

Jumlah pengguna telepon seluler yang semakin meningkat membuat periklanan mobile semakin menarik di mata para pengiklan. Pengguna telepon seluler pun semakin banyak dikarenakan oleh harga telepon seluler yang semakin murah dan kemampuan daya beli masyarakat yang semakin membaik. Selain itu penawaran langganan koneksi internet 3G juga semakin mewabah dikarenakan harga yang cukup terjangkau. Faktor-faktor inilah yang menyebabkan mobile internet semakin berkembang di Indonesia.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun