Siapa yang tidak mengenal
Star Wars? 35 tahun sudah saga
Star Wars mulai dikenal oleh masyarakat di seluruh dunia. Karya epik besutan George Lucas ini mengisahkan tentang peperangan yang terjadi di antara kekuatan gelap
The Darkside (Sith) dengan para pengikut
The Force yang menamakan diri mereka dengan sebutan
Jedi. Unsur romansa serta politik terasa cukup kental dalam penuturan cerita yang telah berjalan sebanyak enam seri tersebut. Uniknya, perilisan film
Star Wars pertama dimulai dari episode keempat, dimana Anakin Skywalker telah berpihak pada kegelapan dan menyebut dirinya sebagai Darth Vader yang menjadi tokoh antagonis utama dalam serial ini. Episode 4, 5 dan 6 menitik beratkan kisah perjalanan Luke Skywalker yang terlibat konflik dengan Darth Vader yang notabene merupakan ayah kandungnya sendiri. Sedangkan tiga episode sebelumnya menceritakan tentang kebimbangan Anakin Skywalker muda dalam mengambil satu keputusan penting yang pada akhirnya membuat dirinya dikenal sebagai Darth Vader. Hari Minggu tanggal 24 Juni 2012 lalu, bertepatan dengan 35 tahun
Star Wars, ternyata cukup menggelitik para komunitas penggemar
Star Wars di Indonesia untuk mengadakan sebuah
eventyang cukup unik dan belum pernah diadakan di Indonesia sebelumnya.
Event yang diorganisir oleh komunitas
Star Wars yang bernama Order 66 Bandung Outpost ini berhasil menyedot ratusan pengunjung mulai dari anak – anak sampai orang dewasa yang sama – sama ingin mengapresiasi serial
Star Wars. Pihak penyelenggara ingin membawa para pengunjung untuk melihat ke belakang tentang bagaimana sebuah film fantasi buatan tahun 1977 bisa meninggalkan dampaknya 35 tahun kemudian di seluruh dunia, bahkan di Bandung, Indonesia. Tepatnya dimulai pada pukul 08.00 hingga pukul 22.00 WIB di Gedung Indonesia Menggugat (GIM), Bandung, ratusan koleksi yang berbau
Star Wars dipamerkan ke khalayak umum, gratis, tanpa tiket masuk. Varian koleksi yang ditampilkan sangat beragam, mulai dari koleksi mainan
action figure, kumpulan lukisan dari para seniman dalam negeri serta beberapa kostum bertemakan
Star Wars dapat dijumpai disini. Sebagian dari koleksi tersebut dipamerkan dalam bentuk diorama lengkap dengan latar belakang sesuai dengan adegan – adegan yang terdapat pada film. Sisanya dijual untuk umum, bahkan beberapa dari koleksi tersebut merupakan barang – barang edisi terbatas yang hanya dapat dijumpai pada
event – event tertentu saja. Event yang hanya berlangsung selama satu hari tersebut diadakan untuk memanjakan para penggemar
Star Wars sekaligus menularkan “demam’
Star Wars lebih jauh lagi kepada para pengunjung. Selain pameran barang – barang bertemakan
Star Wars, event ini juga mengundang banyak komunitas yang mendedikasikan eksistensinya sebagai pecinta
Star Wars sejati. Salah satunya yang terlihat cukup unik adalah komunitas
Urban Jedi, yaitu komunitas pertarungan
lightsaber (pedang cahaya khas
Star Wars) yang menjadikannya sebuah cabang olah raga bela diri baru di dunia nyata. Komunitas
Urban Jedi yang lahir di Bandung ini seakan membuktikan betapa kreatifnya masyarakat Indonesia, khususnya warga kota Bandung yang berusaha untuk menciptakan wadah bagi kegemaran mereka serta melihatnya sebagai sebuah potensi yang dapat berkembang di tengah masyarakat. Kemudian terdapat juga acara pemutaran film
Star Wars dari episode 1 – 6, pembagian
merchandise – merchandise unik dan eksklusif untuk para peserta Bandung
Star Wars Day, hingga
games – games menarik lainnya. Penyelenggara serta pengisi acara (dikutip dari Facebook Page Bandung Star Wars Day 2012): • Para penggemar starwars di Bandung. • Order 66 Bandung Outpost, komunitas penggemar Star Wars Bandung, berdiri sejak 2011, saat ini beranggotakan sekitar 75 orang anggota, merupakan bagian dari Order 66 Indonesia. • Order 66 Indonesia, jaringan komunitas penggemar
Star Wars Indonesia, dengan cabang di Bandung dan Jakarta, berdiri sejak 2005, saat ini memiliki sekitar 550 orang anggota. •
Zerotoys Bandung, bursa mainan pertama di Bandung, telah menjadi kiblat bagi para kolektor mainan di bandung sejak berdiri pada tahun 1999. • Museum Mainan 80an Bandung, satu-satunya museum mainan di Indonesia (bahkan diAsia Tenggara) yang khusus mengkoleksi mainan-mainan dari era tahun 80-an, dan sudah diakui oleh paguyuban museum Bandung. Dengan lebih dari 1.600
item, museum ini juga memiliki sebuah koleksi mainan yang cukup besar. •
Loubelle dan
My Tummy toys, butik dan
art space yang memfasilitasi para seniman muda bandung. Sedangkan
My tummy toys adalah perusahaan
art toysdari Bandung, yang produk – produknya sudah tersebar di seluruh dunia.
Acara: Dalam satu hari (pukul 08.00-22.00 WIB) pengunjung bisa melihat segala aspek yang berhubungan dengan
Star Wars (SW), bertemu dan berkenalan dengan sesama penggemar dan komunitasnya, dengan acara – acara seperti:
STAR WARS EXHIBITION (logo: Darth Vader) - SW Toys + dioramas exhibition (3 ¾,12”,micro machines,vintage). - SW props and collectibles exhibition (helmet,weapons,saber,hadiah-hadiah, dan lain – lain). - SW costumes exhibition . Pameran dilengkapi juga dengan
Infographic yang bercerita tentang fakta-fakta
Star Wars.
MINI BAZAAR (logo: Boba Fett) Star Wars toys and collectibles market, terdapat 15 booth @250rb.
SWDBDG THEATRES (logo: R2-D2) - Nonton SW episode 1-6 nonstop - SW documentaries Screening - SW fan movies Screening
LIGHTSABER TOURNAMENT (logo: Yoda) - Urjed’s Saber Academy- kesempatan untuk mencoba belajar lightsaber. - 1st Indonesian Lightsaber open tournament- lomba
battle,spin,choreo dan
sabersmith untuk para
lightsaber fighter Jakarta vs Bandung.
ART PROJECT (logo: Leia) - ‘Starwars art of toys photography’ by Seno Haryo. - ‘Perang bintang’ art exhibition – karya-karya SW dari 35 seniman. - live painting by bandung’s urban artist (MUTE crew). - SW themes DJ remixes .
GAMES “Bounty hunter” Games seru untuk semua pengunjung event, berhadiah mainan-mainan
Star Wars.
COSPLAY COMPETITION KHUSUS STARWARS Lomba cosplay khusus kostum dari film
Star Wars.
GATHERING BERBAGAI KOMUNITAS STARWARS Dihadiri oleh, perwakilan dari Order66 Jakarta, Order66 Bandung, 501st Indonesia, Urban Jedi Bandung, Jakarta Saber, dan lain – lain.
GIMMICKS PAMERAN - foto di depan SWDBDG red carpet backdrop. - foto dengan
standee badan Jabba, Leia slave, X-wing, Vader. - stiker”
Hello my name is” gratis untuk member komunitas . – games corner Star Wars kinnect, gratis untuk pengunjung.
Event yang berlangsung nonstop selama 14 jam ini diakhiri dengan pembagian berbagai macam
door prizekepada para pengunjung yang terpilih berdasarkan undian. Secara keseluruhan, acara bertajuk
Star Wars Day Bandung tersebut telah berhasil menuai sukses sesuai dengan tujuannya untuk menyatukan para pecinta
Star Wars di seluruh tanah air serta membuktikan kapabilitas geliat industri kreatif di Indonesia.
(foto-foto: dok.pribadi Misu Satriyo Utomo 2012)
KEMBALI KE ARTIKEL