Mohon tunggu...
KOMENTAR
Lyfe

Ada Apa dengan Duet Fatin Shidqia?

21 Oktober 2013   07:36 Diperbarui: 24 Juni 2015   06:14 3327 5
Fatin dan teman duetnya. Tadi malam, fatin shidqia lubis, penyanyi jebolan ajang kontes menyanyi berkesempatan berkolaborasi dengan 4 penyanyi/band di ajang HUT mNC TV ke 22.

Berikut adalah ulasan saya sbg penonton biasa yang awam akan musik.

1. Wali

Berkolaborasi dengan wali dilalui dengan mulus tanpa kendala. Menyanyikan lagu 'bang Thoyyib', menurut saya nada fatin terlalu rendah dan suara fatin sangat dominan dibanding vokalis wali. Alhasil for this performance i'd give 3 out of 5 stars.

2. Afghan

Duet fatin untuk kedua kalinya dgn afghan. Suara dan Teknik Fatin terlihat lebih matang. Kembali mereka membawakan lagu 'katakan Tidak'. Fatin terlihat lebih enjoy dipanggung, walaupun sempat sedikit lupa lirik. Duet ini bertambah menarik krn Afghan dengan gayanya yang 'tebar pesona' sempat membuat fatin salah tingkah. Tapi justru fatin terlihat spt gadis polos blushing karena dirayu pangeran pujaan jutaan wanita (ok. Stop. Enough. This is too girlish~) dan semakin membuatnya cutee. 4 bintang.

3. The overtunes (mikha sbg vokalis)

Mereka membawakan lagu 'kebangsaan' yaitu "Lucky". Lagu yang telah berkali2 secara off air mereka nyanyikan adl lagu romantis yang menceritakan kisah cinta dua sahabat. Secara teknis tidak ada kendala, harmonisasi suara bagus, dan mereka berusaha menghayati lagu. Kekurangannya hanya di chemistry antara mikha dan fatin. Mikha beberapa kali berusaha melakukan kontak mata pada fatin(melirik doang sih), tp fatin tidak pernah menanggapinya. Masih terkesan menyanyi sendiri2(terutama fatin). Malah sempat tertangkap kamera fatin bercanda dengan reuben, gitaris the overtunes. But i like the song and they sounds great. So 4 stars.

4. Noah (Ariel)

Penampilan yang ditunggu2. Great song, great setting, great singers. Kekurangannya (lagi2) krn bahasa tubuh fatin yang kurang 'elegan' sebagai wanita (but i still laffyu cutey). Gerakan tangan yang menyerupai 'bermain drum' itu kurang enak dilihat, tidak cocok dengan setting yg aga 'syahdu'. Duet ini memiliki chemistry spt halnya dengan wali; lebih seperti kakak-adik (atau om-ponakan?). Fatin terlihat diayomi. 4 stars.

Dari 4 penampilan fatin tadi malam, satu hal menarik yang muncul adalah "Penjodohan fatin dengan teman duetnya" dan "Membanding2kan duet fatin dengan yang lain". Whaatt?

People, lets be wise. Jangan setiap fatin duet langsung muncul agenda penjodoh2an. Wajar Fatin salah tingkah saat ditatap Afghan. She's 17 dan walaupun pernah berpacaran tapi sepertinya tidak pernah punya pengalaman2 romantis. She's pure. Sama saltingnya spt saat digoda dengan anggota smash tadi malam. Sama saltingnya saat digoda ada sesuatu dengan mikha (tapi yang terakhir ini belakangan fatin lebih santai menanggapinya). Yg berbeda hanyalah Afghan lebih 'PRO' dalam soal tebar pesona. So, mari bijak dalam bersikap. Fatin salting jgn diartikan ada 'rasa'.

Begitu pula dengan membanding2kan teman duet fatin. Memang sah2 saja orang berpendapat. Tapi disini saya ingin mengajak utk melihat dari sisi fatindan teman duetnya. Kalau mengkritik utk membangun itu tdk masalah. Tapi kalau ada tendensi utk menjatuhkan pihak lain, itu amat sangat disayangkan.

Overall, duet2 fatin tadi malam cukup sukses. Perlu sedikit perbaikan di 'gesture'-nya, dan wardrobe(aga oot nih, yang di malam takbiran bagus, tp td malam kurang).

Tetap semangat belajar, Fatin.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun