Pokok-pokok kenanga menumbuhkan aroma kerinduan yang cuma bisa didapatkan dari riuh rendah rasa lelah. Ditiup lereng pegunungan dari kota-kota yang tertidur di peraduan mewah. Sementara desa-desa terbangun di tengah-tengah rasa gagap yang gundah.
Ini semua berasal dari lembah yang dibangun dalam mosaik antah berantah. Di suatu tempat nun jauh dari rahim fajar. Namun sangat dekat dengan Ar-Rahim dan Al-Kautsar.
Bogor, 15 Nopember 2020