Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Atmosfer Living Hadis dalam Gerakan Jama'ah Tabligh di India

24 Februari 2022   20:10 Diperbarui: 24 Februari 2022   20:20 297 1
Living hadis atau living sunnah merupakan suatu aktfitas yang menghidupkan kembali nilai-nilai yang terkandung dalam hadis atau sunnah dalam kehidupan sehari-sehari para pelakunya. Salah satu kelompok yang mempraktikan living hadis secara kuat  adalah Jama'ah Tabligh yang lahir di India Utara pada tahun 1920-an, dipelopori oleh Syekh Maulana Ilyas al-Kandahlawi. Sampai sekarang gerakan ini telah tersebar ke seluruh penjuru dunia termasuk Indonesia. Tujuan dakwah Jama'ah Tabligh adalah menyampaikan bimbingan berbasis syari'ah, menanamkan kebenaran dan praktik keagamaan kepada umat Muslim sesuai dengan landasan al-Qur'an dan hadis. Mereka beberapa kitab sebagai referensi utama untuk merealisasikan dakwahnya, yaitu kitab Tablighi al-Nishab, Fazail A'mal dan Hikayah al-Sahabah. Bab-bab dalam kitab Hikayah al-Sahabah mencakup pembahasan tentang tetabahan, takut kepada Allah, kesalehan, pengabdian pada doa, keberanian dan semangat mengabdi kepada Nabi.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun