Idealnya guru BK dialokasikan waktu untuk masuk kelas dan memberikan layanan bimbingan klasikal. Namun sayangnya masih banyak sekolah yang tidak menyediakan jam pelajaran untuk pelaksanaan layanan bimbingan klasikal, hal tersebut berdampak pada tugas perkembangan siswa yang harusnya terarah. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui bagaimana pentingnya layanan bimbingan klasikal bagi peserta didik di Indonesia.