Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI) kembali menyelenggarakan MICE Day 2025 sebagai bagian dari mata kuliah Meeting, Incentive, Convention, and Exhibition (MICE). Acara ini berlangsung di Auditorium UISI dengan menghadirkan mahasiswa Program Studi Manajemen semester 5. Mengusung tema "Innovate, Create, and Collaborate," MICE Day kali ini dirancang untuk memeriahkan ulang tahun UISI ke-12 dengan berbagai ide kreatif yang dipresentasikan di hadapan juri dan dosen.
Tema "Innovate, Create, and Collaborate" menjadi inti dari MICE Day 2025, yang mendorong mahasiswa untuk menciptakan konsep acara ulang tahun UISI yang inovatif dan kolaboratif. Tema ini tidak hanya merepresentasikan semangat inovasi, tetapi juga mengajak mahasiswa untuk bekerja sama dalam menciptakan acara yang relevan dan memberikan dampak positif. Hal ini sejalan dengan nilai-nilai yang selalu dijunjung tinggi oleh UISI.
KEMBALI KE ARTIKEL