Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan

Diklat Dasar PTK PAUD

7 April 2013   16:03 Diperbarui: 24 Juni 2015   15:34 6148 0
Antusias Pendidik PAUD Non Formal DKI Jakarta untuk mengikuti DIKLAT DASAR PTK PAUD sangat besar, termasuk saya dan teman-teman. Kebetulan saya ikut DIKLAT ANGKATAN 3 yang diselenggarakan                    tgl. 1-5 April 2013 bertempat di MUSIUM BANK MANDIRI.

Peserta terdiri dari HIMPAUDI Jakarta Timur, Barat, Pusat dan Selatan. Jumlah peserta 264 orang. Empat orang bunda Pendidik PAUD tidak bisa mengikuti sampai tuntas, karena sakit. Semoga bisa mengikuti angkatan berikutnya.

Materi yang disampaikan mengenai:

1. Perkembangan Anak

2. Anak Berkebutuhan Khusus (ABK)

3. Kesehatan dan Gizi Anak Usia Dini

4. Perencanaan Pembelajaran

5. Evaluasi Pembelajaran

6. Etika & Karakter Pendidik

7. Komunikasi dalam Pengasuhan

8. Konsep Dasar PAUD

9. Bermain Aktif

10. Cara Belajar AUD

Kata Panitia, DIKLAT MURAH MERIAH dan nekat. Tapi, alhamdulillah acara dikemas secara padat dan efisien. Pelatihan selama 5 hari dimulai tiap jam 08.00 dan berakhir jam 17.30 tiap harinya. Ditambah TUGAS MANDIRI di rumah (Lembaga PAUD masing-masing) selama 25 hari. Dan wajib membuat laporan. Sangat melelahkan memang, tapi saya dan peserta DIKLAT enjoy dan tidak menjadi beban.

Peserta DIKLAT ANGKATAN 3 kompak banget. Mulai hari kedua dress code warna coklat, hari ketiga nunsa ungu, hari ke-4 nuansa pink-merah dan hari ke-5 nuansa hijau. Saya dan teman-teman bahkan mencipta syair lagu khusus ANGKATAN ke 3:

TIMUR DAN BARAT, PUSAT DAN SELATAN

PESERTA DIKLAT DASAR PAUD.

GURU PAUD YANG CANTIK

GURU PAUD KREATIF

AYO, SEMUA SEMANGAT

TUK CARI, ILMU YANG MANFAAT

BUNDA-BUNDA GURU PAUD

SIAPA YANG MAU HEBAT, AYO IKUT...

IKUT DIKLAT PAUD

TAPI INGAT, JANGANLAH CEMBERUT

JANGANLAH CEMBERUT

PANITIA, FASILITATOR

SIAPA YANG MAU TAHU

ANGKATAN YANG OKE,

ANGKATAN YANG KECE,

KAMI, ANGKATAN 3

KAMILAH, ANGKATAN KE-3

ANGKATAN 3, IS-TI-ME-WA...!!!

HIMPAUDI, IS THE BEST... !!!

Sayanbg banget foto-foto seru saat pelatihan tidak bisa saya upload karena diatas 2 MB. Kalau penasaran pingin lihat buka FB: HIMPAUDI DUREN SAWIT atau PAUD PERMATA BUNDA MalakaJaya.

Buat bunda-bunda PAUD Non Formal, jangan sia-siakan kesempatan diklat dasar PAUD yaa. Karena diselenggarakan di seluruh Indonesia. Cari info melalui HIMPAUDI di kota bunda masing-masing.

Kebetulan saya terpilih sebagai Ketua Angkatan 3 dan sudah menyiapakan KESAN & PESAN, sayang banget dari DIRJEN PAUDNI tidak ada yang hadir saat penutupan. Padahal saya ingin sampaikan setelah mengikuti pelatihan Dasar PAUD, insentif Pendidik PAUD Non Formal ditingkatan dari 2.000.0000 per-tahun menjadi Rp. 300.000 tiap bulan. Dan Pendidik PAUD Non Formal yang berpendidikan S1, diberi kesempatan untuk mendapatkan SERTIFIKASI agar kesejahteraan Pendidik PAUD Non Formal semakin terjamin.

PAUD: SEHAT, CERDAS, CERIA DAN BERAKHLAK MULIA....!!!

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun