Sebagai generasi muda yang diikuti perkembangan zaman dan kecanggihan teknologi, kita ditempa untuk menjadi penerus bangsa melek teknologi dan mampu beradaptasi dengan segala hal. Untuk itu, sudah selayaknya kita mendapatkan fasilitas pendidikan dan juga dukungan dari tanah air. Menjadi insan yang bermanfaat bagi orang banyak diperlukan didikan sedari dini mungkin. Pendidikan yang didapat tidak hanya membina akademik namun juga keterampilan dan kepribadian. Berbicara mengenai kepribadian, semua orang memiliki ciri kepribadian tersendiri. Ada yang ekstrovert dan introvert. Namun bagaimana pun kepribadian kita dengan ciri khas yang berbeda-beda, ada beberapa hal yang harus sama-sama kita pelajari dan tanam dalam diri. Beberapa hal tersebut adalah mempunyai sifat jujur dan tidak mementingkan diri sendiri.
KEMBALI KE ARTIKEL