Mohon tunggu...
KOMENTAR
Humor

PB7: Lumayan Rp 150 Ribu

27 Januari 2011   04:51 Diperbarui: 26 Juni 2015   09:09 97 1
Setelah bekeja selama dua bulan di sebuah perusahaan yang lumayan baik dan telah melewati ujian fit and proper serta jebakan-jebakan yang mematikan. Akhirnya si Sadapun diangkat menjadi seorang yang dapat dipercaya di kantornya, oleh karena itu iapun duduk dibangku yang empuk dibangdingkan dengan karyawan lainnya. Etos kerja yang baik, inisiatif, loyalitas dan kerajinan yang tidak ada duanya menjadi penilaian tersendiri yang diberikan oleh boss kepada si Sada.

Suatu hari ia disuruh oleh sang boss untuk memesan produk dalam jumlah sedang kepada perusahaan lain di luar kota dan ini adalah kali pertama si Sada mendapatkan tugas luar kota. Sadapun membawa uang sekitar tiga juta sebagai uang pegangan untuk produk yang akan dibeli.

Setelah tiba ditempat tujuan:

Sada: pak, perusahaan kami memesan ini dan bla..bla.bla..

Penjual: oh baiklah!!!!

Sada: berapa totalnya pak,

Penjual: (setelah selesai dihitung) semuanya menjadi Rp 2 350 Ribu...apa mau digenapin saja menjadi dua juta setengah??

Sada : (bingung)??? Maksudnya?

Penjual: biasanya banyak yang seperti itu, kan bossnya nggak tahu. Yang dilihat hanyalah bon/faktur saja, gimana? Lumayankan, hitung-hitung transportlah!!!!!!!

Sada : (perang batin mulai di pikirannya)

Suara baik: jangan !!!! ingat loh siapa tahu jebakan!!!

Suara jahat: alah!!! jangan sok nggak mau duit Sada, ambil saja. kan kamu sudah lulus test, jadi inilah upah tambahanmu.

SB: yang jahat itu pasti dapat balasan lho!! Jangan dengarkan si SJ itu, dia hanya mau mencelakai kamu.

SJ: Diam kamu SB, memang itulah tugas saya!!! Sada, ingat ini uang lumayan loh, Rp 150 ribu. Kamukan pas lagi bokek, cocok nih. Pucuk dicinta ulampun tiba. Dah ambil saja. memang pertamanya agak susah dan deg-degan tapi ntar nggak lagi kok. Makanya ambil saja.. cepat, mumpung ditawarin pak penjual tuh. Dia itu juga baikkan,..ngasi kamu cara untuk mendapatkan uang. Dia ngerti kamu Sada.

SB: jangan sada, mungkin ini jebakan. Untuk apalah uang Rp150 ribu sementara ntar kamu kehilangan pekerjaan dan kepercayaan. Jadi tolak saja. kamu pasti dapat rejeki dari tempat lain bukan dengan cara seperti ini.

SJ: ayo Sada. Katakan "iya" dan semuanya beres. Ingat kamu makan telor teruskan minggu ini, Kamu nggak bosan. Nah kalau kamu ambil duit itu, kan bisa makan ayam atau daging...enak kan!!! Ya udah untuk sekali ini aja. Selanjutnya jangan lagi deh.

Penjual: bagimana pak?? Mau digenapin saja.

Sada: ya sudah. Buat saja dua juta setengah di fakturnya pak.

Tak berselang dari kejadian itu ternyata si Sadapun dipecat dari kantornya dengan alasan tak loyal dan curang terhadap perusahaan. Ternyata perusahaan yang diluar kota itu adalah anak perusahaan dari perusahan dimana si Sada bekerja. Yah..good byelah Sada!!!

Salam sada,

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun