Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi Pilihan

Memeluk dan Membencinya

22 Agustus 2021   17:17 Diperbarui: 22 Agustus 2021   18:10 243 21
Sang khalik mencipta bumi dan manusianya
Lalu, demi cinta kepada Sang Khalik-nya
Manusia melahirkannya, beragam nama jadi miliknya
Keturunan demi keturunan memeluknya

Dia menjadi seperti gen yang diwariskan
Turun temurun, tanpa ada penolakan
Engkau memeluknya sejak tangisan pertama
Bisa dikata, dia adalah cinta pertama

Aku dan mereka punya kisah demikian
Memeluknya sejak lahir hingga kekinian
Namun kisah sejarah melahirkan tangisannya
Sudut-sudut bumi menampung air matanya

Manusia memeluknya dengan nama berbeda
Kebaikan diajarkannya dengan bahasa berbeda
Namun, dia dibenci karena perbedaan
Salahkah dia karena perbedaan?

Atas namanya kita mencari alasan
Untuk sebuah nafsu yang dilampiaskan
Untuk beragam motif tindak kekerasan
Yang melukai raga dan perasaan

Dia yang dipeluk, namanya agama
Dia yang dibenci, namanya agama
Dipeluk manusia, dibenci sesama
Berdosakah agama-agama?

Bukankah memeluknya adalah hak?
Tak usalah saling mengusik hak
Hentikan kekerasan atas nama hak
Kepada hak pribadi lain, kita tak berhak!

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun