Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud Pilihan

Pengaruh Kata Serapan Bahasa Inggris terhadap Pembentukan Istilah Baru dalam Bahasa Indonesia di Era Globalisasi dan Industri 4.0

3 Desember 2024   23:15 Diperbarui: 4 Desember 2024   02:08 60 0
Era globalisasi telah membawa berbagai perubahan di berbagai aspek kehidupan, termasuk dalam bahasa. Bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional mengalami perkembangan seiring dengan pesatnya pertukaran informasi dan budaya, terutama dengan dunia Barat. Salah satu pengaruh yang paling menonjol adalah masuknya kata-kata serapan dari bahasa Inggris yang digunakan dalam berbagai bidang seperti teknologi, ekonomi, sains, budaya populer, dan bisnis. Globalisasi dapat dipahami sebagai suatu fenomena yang mengakibatkan keterhubungan dan keseragaman budaya serta sistem ekonomi di seluruh dunia. Menurut Oxford Dictionary, kondisi ini terjadi akibat pengaruh perusahaan multinasional besar dan kemajuan dalam komunikasi. Globalisasi bersifat evolusioner, artinya merupakan proses yang terus berubah seiring dengan perkembangan masyarakat dan manusia (Al-Rodhan, 2006:6). Tidak hanya itu, era revolusi Industri 4.0 juga membawa perubahan besar pada cara manusia berkomunikasi dan menggunakan bahasa. Teknologi seperti kecerdasan buatan, internet of things, dan otomatisasi menghadirkan berbagai istilah baru yang sebelumnya tidak dikenal. Bahasa Indonesia harus mampu menyesuaikan diri dengan fenomena ini melalui pengembangan kosakata baru atau penyerapan kata-kata dari bahasa lain, terutama bahasa Inggris yang mendominasi bidang teknologi dan sains.

Namun, tantangan utama yang dihadapi adalah menjaga keseimbangan antara serapan istilah asing dan pelestarian bahasa Indonesia. Penyerapan yang tidak terkontrol dapat mengikis identitas bahasa Indonesia, sementara penolakan terhadap istilah baru dapat menghambat perkembangan bahasa di bidang teknologi. Globalisasi dan kemajuan teknologi di era Industri 4.0 memperkenalkan banyak konsep dan terminologi baru yang sebelumnya tidak ada dalam kehidupan sehari-hari masyarakat Indonesia. Sebagai hasilnya, bahasa Indonesia harus mengakomodasi perubahan ini dengan menciptakan istilah baru atau menyerap istilah asing. Menurut Alwi (2000), bahasa berkembang melalui penambahan kata-kata baru yang dipinjam dari bahasa lain untuk menutupi kekurangan dalam kosakata. Dalam hal ini, bahasa Inggris, sebagai bahasa internasional, memainkan peran penting dalam memasok kosakata baru bagi bahasa Indonesia. Sejak awal abad ke-20 hingga saat ini, globalisasi telah mengakibatkan berbagai perubahan signifikan dalam berbagai aspek kehidupan manusia secara global. Di Indonesia, dampak globalisasi juga terlihat dalam aspek sosial budaya, terutama terkait dengan penggunaan bahasa Indonesia. Dengan adanya globalisasi, bahasa Inggris masuk sebagai bahasa internasional, dan memengaruhi bahasa Indonesia. Pengaruh ini dapat dilihat dari munculnya kata serapan, penggunaan bahasa gaul atau slang, serta istilah-istilah teknis yang banyak digunakan dalam bidang teknologi dan bisnis.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun