Tidak diragukan lagi, Provinsi DKI Jakarta masih dihadapkan pada berbagai masalah perkotaan yang menjadi tantangan berat bagi siapapun yang memerintah provinsi ibukota negara ini. Masalah-masalah yang dihadapi Jakarta sekarang ini sebenarnya berurat berakar pada berbagai fenomena pembangunan nasional dan dinamika kehidupan masyarakat secara lintas daerah dan lintas sektoral seperti masalah kependudukan (migrasi masuk, tenaga kerja), masalah transportasi (kemacetan, kurangnya sarana), masalah tata-ruang dan lingkungan hidup (permukiman padat, kumuh, banjir, polusi udara, sampah, drainase), masalah perekonomian, masalah politik, semuanya campur aduk dan menjadi kompleks. Kini sudah waktunya untuk menyadari bahwa masalah-masalah yang dihadapi Jakarta tidaklah dapat diselesaikan sendiri oleh Pemda DKI tetapi harus melalui koordinasi di tingkat nasional atau setidaknya koordinasi lintas pemerintah provinsi.
KEMBALI KE ARTIKEL