Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan Pilihan

Hardiknas, Belajar dari Covid-19

2 Mei 2020   12:13 Diperbarui: 2 Mei 2020   12:26 137 1
Belajar dari Covid-19 merupakan tema Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2020. Tema ini tentunya tidak terlepas dari pandemi virus Corona yang tengah melanda dunia termasuk Indonesia. Virus yang telah memaksa kita untuk melakukan kerja dari rumah dan belajar serta beribadah di rumah.

Peringatan Hari Pendidikan Nasional biasanya dilaksanakan oleh pusat dan daerah termasuk sekolah-sekolah. Untuk tahun ini, Peringatan Hari Pendidikan Nasional dilaksanakan secara terpusat, terbatas, dan memerhatikan protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19.

Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan menyampaikan bahwa masyarakat atau insan pendidikan juga bisa memeringati dan memeriahkan Hardiknas Tahun 2020 dengan melakukan berbagai aktivitas kreatif. Aktivitas kreatif tersebut harus tetap menjaga dan membangkitkan semangat belajar  di masa darurat Covid-19 dan mendorong pelibatan dan partisipasi publik serta mematuhi aturan protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19.

Peringatan tahun ini tidak ada lagi upacara yang melibatkan peserta didik, tidak ada lagi lomba-lomba baik di level daerah maupun nasional. Meskipun demikian, peringatan Hari Pendididkan Nasional tahun ini diharapkan tidak mengurangi makna dan kekhidmatan dari Hari Pendidikan itu sendiri.

Di balik pandemi ini, tentunya ada hikmah yang sangat besar dari berbagai aspek. Dunia pendidikan juga ada banyak hikmah di dalamnya. Sebagian masyarakat atau orangtua semakin menyadari betapa pentingnya keberadaan guru bagi anak-anaknya. Mereka mampu membayangkan betapa diperlukan kesabaran dan ketekunan dari para guru saat mengahadapi anak didiknya.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun