Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan

Berani Memilih Mimpimu Sendiri!

9 Mei 2013   19:54 Diperbarui: 24 Juni 2015   13:50 148 3
Berani menentukan masa depan, adalah kalimat yang saya harap semua generasi sekarang dan kedepannya dapat dijadikan panutan. Mengapa? Karena masih banyak remaja sekarang yang memilh jalan hidup diluar keinginan dan hasilnya tidaklah maksimal.

Saya beberapa kali bertukar pikiran dengan teman, mereka banyak yang berkata mereka sebenarnya tidak ingin kuliah akuntansi, mereka ingin kuliah sastra, arsitek, dll. Tapi selalu karena faktor tuntutan banyak pihak yang memaksa mereka memilih jalur akuntansi.

Apa hasilnya? Ketika di perkuliahan, nilai mereka tidak maksimal dan tidak ada semangat menyelesaikan kuliah. Ketika akan lulus, mereka tidak tahu menentukan akan bekerja dimana dan tidak punya hasrat bekerja dibidang yang mereka geluti selama 4 tahun itu.

Ini lah yang menajadikan juga banyaknya pengangguran dan ketidakjelasan dalam kehidupan sekarang ini. Banyak SDM yang seharusnya berkualitas maksimal menjadi tidak maksimal karena faktor paksaan.

Menurut saya yang tepat adalah ingin jadi apapun, buktikan lah jadi yang terbaik! Dengan semangat ini maka orangtua atau fator lainnya akan bangga dan mengurangi faktor tekanan dalam memilih masa depan.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun