Pelanggaran lalu lintas merupakan suatu tindakan yang bertentangan dengan peraturan dalam bidang lalu lintas. Permasalahan sosial ini masih umum terjadi di lingkungan sekitar kita. Masyarakat cukup sering melanggar aturan yang telah ditetapkan oleh pemerintah, terutama para pengendara pribadi. Mereka melakukan pelanggaran dengan berbagai macam alasan, seperti terdapat kepentingan pribadi yang harus diselesaikan sehingga harus tergesa-gesa dalam perjalanan. Selain itu, pelanggaran lalu lintas disebabkan oleh fasilitas yang diberikan oleh pemerintah kepada masyarakat tidak sesuai dengan kebutuhan. Salah satu contohnya dengan alih fungsi jalan raya untuk melakukan pembangunan jalur khusus bagi pejalan kaki atau pengguna sepeda. Faktor-faktor tersebut dapat menjadi penyebab pelanggaran lalu lintas yang dilakukan oleh pengendara pribadi.Â
KEMBALI KE ARTIKEL