Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud Artikel Utama

Strategi Berburu Barang Diskon

5 Januari 2013   05:59 Diperbarui: 24 Juni 2015   18:29 829 11
Betulkah belanja diskon hanya menghambur-hamburkan uang saja? Tergantung kecermatan si pemilik uang mungkin ya? Beberapa retail menggelar diskon untuk "cuci gudang", atau menghabiskan stok lama distributor/ rekanan mereka. Tidak hanya baju, sepatu dan tas, Bukupun mendapat harga diskon. Beberapa toko buku sering menggelar diskon, salah satunya adalah toko buku G**m** di jalan Merdeka Bandung yang mempunyai jadwal diskon, khususnya diakhir tahun. Buku-buku terbitan terbaru, alat tulis kantor dan beragam produk yang berhubungan dengan pendidikan bisa dibeli dengan harga diskon. Toko buku tersebut mempunyai area khusus diskon untuk menampung buku-buku terbitan lama. Terkadang khusus penerbit tertentu, tapi lebih sering keroyokan berbagai jenis buku dari berbagai penerbit. Buku - buku yang pernah best seller: Harry Potter, Twilight Newmoon, Eclipse (termasuk DVDnya) serta karangan penulis terkenal dunia seperti Sidney Sheldon, Agatha Christie dapat dijumpai disini. Potongan harganya lumayan besar, sekitar 20 hingga 40 %. Untuk buku komik tertentu kita cukup membayar Rp 1.000/buku.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun