Mengawali modul 1.4 Pendidikan Guru Penggerak angkatan V, para Calon Guru Penggerak  diberikan beberapa kasus tentang pelanggaran siswa terhadap kesepakatan bersama di sekolah. Kasus tersebut dianalisis untuk mengetahui apakah penyelesaian yang dilakukan oleh guru pada kasus tersebut telah sesuai atau belum. Yang menjadi standar  bahwa penyelesaian yang diambil sudah sesuai atau belum diantaranya apakah tindakan yang dilakukan guru sesuai dengan kesalahan yang dilakukan siswa? Apakah siswa yang melakukan kesalahan menyadari kesalahannya, timbul penyesalan dan berkomitmen untuk tidak mengulangi  kesalahan lagi ? Yang lebih penting juga apakah dalam penyelesaiannya membuat posisi siswa menjadi netral, tidak melekat pada diri siswa tersebut sebagai sang pembuat onar, si pembolos atau yang lainnya?
KEMBALI KE ARTIKEL