Mengenai kebijakan baru: pelarangan sepeda motor di jalur Thamrin-Medan Merdeka Barat, saya kurang setuju dengan solusinya. Saya setuju dengan niat untuk mengurangi tingkat kecelakaan, tapi solusinya saya rasa kurang tepat. Solusi agar kecelakaan sepeda motor menurun adalah membangun jaringan MRT yang luas, sehingga orang lebih suka pakai itu karena tidak terkena kemacetan. Mengingat, salah satu alasan utama kenapa orang lebih suka menggunakan sepeda motor karena sepeda motor dapat menorobos kemacetan Jakarta secara efektif dan efisien.
Baiklah, Pemkot DKI keukeuh melarang sepeda motor di ruas tersebut. Menurut saya, daripada menyediakan bis gratis yang bisa dinaikin siapa aja selain pengendara sepeda motor dan juga masih menggunakan bensin. Alangkah lebih baik kalau DKI mencontek kota besar lain di dunia ini.