Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud Artikel Utama

Jama'ah Haji Terus Gerudug Mekkah

1 November 2011   20:49 Diperbarui: 26 Juni 2015   00:11 279 1
[caption id="attachment_141017" align="aligncenter" width="640" caption="bus yang membawa jamaah dari madinah, jam mekkah diujung sana (ahmad saukani)"][/caption]

Mulai selasa hari ini ARMINA, Arafat, Muzdalifah dan Mina sudah dinyatakan tertutup untuk kendaraan kecil. Apapun urusannya semua kendaraan yang mau masuk ketiga areal tersebut harus memiliki izin khusus berupa stiker yang dikeluarkan Pemerintah Daerah Mekkah.

Saya masih punya tanggungan pekerjaan di Muzdalifah, biasanya saya selalu lewat mina, selain tidak terlalu bamyak lampu lalu lintas yang harus saya lewati, suasana jalan pun relativ lebih lengang. Tapi pagi ini saya tidak diperkenankan masuk mina, jalan masuk mina sudah diblokade, cuma kendaraan yang punya stiker yang boleh masuk. Saya tidak punya stiker.

Terpaksa saya lewat Aziziah walau harus melewati tiga pemeriksaan, saya masih bisa masuk muzdalifah dan menyelesaikan pekerjaan.

Diperketatnya masuk wilayah ARMINA adalah sebagai persiapan akhir untuk perhelatan Akbar puncak ritual haji. Pemerintah Saudi sudah mengumumkan berdasarkan rukyah hari Raya Iedul Adha jatuh pada tanggal 6 november 2011. Ini berarti Wuquf di Arafah jatuh pada hari sabtu tanggal 5 november 2011.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun