Bekerja merupakan hal yang sangat penting dalam kehidupan sebagai sarana untuk mendapatkan uang. Orang tua pun bekerja untuk menafkahi kehidupan keluarganya, baik ayah atau ibunya. Tak jarang pula kita temui keluarga yang kedua orang tuanya bekerja, sedangkan anaknya dititipkan kepada pembantu rumah tangganya. Tak salah lah jika yang dipilih menjadi pembantu rumah tangga adalah orang yang benar-benar mengerti tentang pengasuhan terhadap anak, khususnya dalam pendidikannya. Namun, jarang sekali hal itu dapat dijumpai. Yang akhirnya dapat menyebabkan kehidupan anak terabaikan dan berpengaruh terhadap prestasi akademiknya. Apalagi jika seorang anak berada di masa akhir, yakni ketika ia mulai memasuki usia remaja.