Mohon tunggu...
KOMENTAR
Worklife Pilihan

Branding Diri, Baru "Jual Diri"

3 November 2019   19:40 Diperbarui: 3 November 2019   19:40 58 2
Kekuatan yang sesungguhnya terletak pada pemanfaatan soft power, seperti strategi, taktik, citra, identitas, visual, kata-kata, reputasi dan gagasan.
(Catherine Kaputa, You Are Brand)

Apa yang dikatakan Catherine Kaputa mengenai soft power agak sulit dibantah, karena faktanya di dalam dunia nyata kita menemukan orang-orang sukses adalah mereka yang mampu menggunakan akal, taktik, gagasan dan kata-katanya untuk dijual ke publik. Catherine adalah wanita yang telah berakrir dalam dunia periklanan selama 20 tahun yang mengawali karir sebagai ahli sejarah seni Jepang.

Saya ingin menyambungkan pernyataan Catherine dengan mecontohkan beberapa pribadi yang sukses membranding diri mereka. Sebut saja Andri Wongso, ia sukses menjadi kaya raya hanya karena kata-kata motivasinya yang dianggap dan mampu membangkitkan semangat.

Atau Bob Sadino, pengusaha yang memiliki gaya busana yang unik karena hanya menggunakan celana pendek. Dalam dunia politik, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) juga sukses karena pencitraan yang dilakukan oleh timnya sebagai sosok yang gagah, tentara yang cerdas dan santun. Sementara itu, dalam dunia entertainment kita Tukul, sosok lelaki yang artis yang dibranding lelaki katro, wong ndeso tapi rezeki kota.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun