Mohon tunggu...
KOMENTAR
Travel Story

Yukkkkk, Wisata Religi Makam Maulana Malik Ibrahim

30 Oktober 2012   13:58 Diperbarui: 24 Juni 2015   22:12 10 0
di Gresik  terdapat makam Syekh Maulana Malik Ibrahim yang juga menjadi salah satu tujuan wisata ziarah Walisongo dan wisata religi lainnya.  Syekh Maulana Malik Ibrahim yang juga disebut Sunan Gresik ini berada di desa Gapura wetan , sekitar 200 meter arah timur dari alun-alun Kota Gresik. Makam Maulana Malik Ibrahim berada di tepi jalan raya sehingga bisa terlihat ioleh siapa saja yang melintas di jalan itu. Memasuki kompleks makam ini di bagian depannya terdapat sebuah gapura kuno yang berbentuk Paduraksa yang tidak begitu lebar pintu masuknya.

namun kali ini Kompleks Makam Sang Sunan tampak tidak seperti biasanya yang  bersih dan terawatt dengan baik karena sedang ada pembangunan, yakni pembongkaran cungkup  makam sehingga para peziarah hanya di perbolehkan untuk melaksanakan doa di mushallah dekat makam. jadi  pengunjung  tidak bisa melihat makam itu dengan jelas dan dari jarak dekat.

Makam Maulana Malik Ibrahim berada di bagian tengah cungkup itu dengan diberi pagar besi yang sederhana.  Ada tiga makam kuno di dalamnya yang batu nisannya berselbung kain putih berona hijau pastel dengan bahan dan warna yang hampir sama. Tetapi ketiga makam itu memiliki ornament dan ukuran yang sedikit berbeda.

Makam Maulana Malik Ibrahim berada di sebelah kiri yang bersanding dengan makam sang isteri Syayyidah Siti Fatimah, dan makam putranya yaitu Syekh Maulana Maghfur

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun