Kehidupan dunia dari "lembaga kebaikan" yang penuh onak dan duri, kehidupan yang memang pantas diterjang godaan setan dan cobaan Allah yang begitu hebatnya, hanya orang-orang yang mempunyai jiwa dan ruhiyah hebat pula yang dapat tetap tersenyum tegar memuliakan hatinya dan selalu menebalkan imannya –semoga kita termasuk golongan tersebut-. Cobaan terberat untuk para hamba antara lain ada tiga yang paling popular; harta, tahta, dan wanita. Apakah kita kuat dalam beramal jika harus berkorban harta atau tak mendapat harta? Apakah kita rela beramal jika tidak mendapat posisi yang baik ataupun diabaikan dalam kedudukan? Atau apakah kita ikhlas dalam beramal jika mendapat bujuk rayu seorang wanita cantik atau berubah niat dalam beramal?