Ingat Banjarbaru kota yang menyimpan kenangan. Sejuta kenangan boleh saja musnah, tapi kenangan yang manis bersama teman dan sahabat sewaktu di SMA Banjarbaru tak akan musnah begitu saja, pada suasana yang teramat manis untuk dilupakan begitu saja buat kita bersama. Setidaknya dapat dirasakan hingga kini kelembutan dan suasana yang menyenangkan tersebut dan kiranya patut untuk dikenang kembali, seakan tepat apa yang dikatakan oleh sastrawan Amerika William Faulkner. mengatakan “The past is never dead, it is not even past”. Masa lalu tidak pernah mati.