Hak Asasi Manusia adalah hak hak dasar yang dimiliki setiap orang karena sama sama manusia. Hak Asasi Manusia didasarkan kepada prinsip bahwa setiap orang itu dilahirkan setara dari segi harkat dan hak haknya tanpa adanya diskriminasi. Menurut Prof. Koentjoro Poerbopranoto Hak Asasi Manusia (HAM) adalah suatu hak yang sifatnya mendasar atau juga asasi. Hak-hak yang dipunyai pada tiap-tiap manusia tersebut dengan berdasarkan kodratnya, pada hakikatnya tidak akan dapat dipisahkan sehingga akan bersifat suci. Hak Asasi Manusia sangat penting dan harus kita junjung bersama karena kita sebagai manusia yang bebas dalam menjalani kehidupan. Menurut amnesty.id HAM sangat penting karena HAM mengatur pemenuhan kebutuhan dasar kita semua, seperti pendidikan, makanan, dan tempat tinggal yang layak. HAM juga mendorong perlindungan dari kekerasan, mendorong kebebasan berpikir, beragama, dan berkepercayaan, kebebasan berekspresi, dan banyak lagi.
KEMBALI KE ARTIKEL