Minggu (7/7), mahasiswa UNNES GIAT 9 Desa Bakalrejo melaksanakan kegiatan Pawai 1 Muharram yang berkolaborasi dengan NU ranting Desa Bakalrejo. Kegiatan ini berlangsung di Lapangan Winongsari, Desa Bakalrejo, Kecamatan Susukan, Kabupaten Semarang yang dihadiri oleh . Syaiful Ali, M. Pd selaku ketua NU ranting Desa Bakalrejo, Gus Faidhol Barokah selaku ketua GP Ansor, kepala desa Bakalrejo, kepala dusun Dolog, kepala dusun Karangkepoh, kepala dusun Karangsari, kepala dusun Bakalan dan komandan Linmas. Mahasiswa UNNES GIAT 9 dalam kegiatan tersebut membantu dalam menyukseskan acara tersebut melalui dokumentasi foto dan video selama acara berlangsung.
KEMBALI KE ARTIKEL