Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ruang Kelas

Dari Teori ke Praktik, Siswa Teknik Otomotif dan Alat Berat SMK Muda Semarang Dalami Pengelasan

30 Oktober 2024   12:38 Diperbarui: 30 Oktober 2024   14:54 22 0
Semarang, 22 Oktober 2024 -- Siswa kelas X Teknik Alat Berat (TAB) dan Teknik Otomotif (TO) 1 SMK Muhammadiyah 2 Semarang mendapatkan kesempatan untuk mendalami keterampilan pengelasan dalam pembelajaran yang berlangsung pada Selasa, 22 Oktober 2024. Kegiatan ini dipandu oleh Aryo Eko Laksono, mahasiswa Universitas Negeri Semarang (UNNES) yang tergabung dalam program LANTIP 4.

Dalam sesi pembelajaran ini, Aryo Eko Laksono menyampaikan dasar-dasar teknik pengelasan, termasuk pengenalan berbagai jenis las, alat dan bahan yang digunakan, serta langkah-langkah keselamatan kerja yang harus diterapkan. Sebagai salah satu keterampilan yang sangat dibutuhkan di dunia kerja, pengelasan menjadi materi penting untuk dikuasai oleh siswa, terutama mereka yang nantinya akan bekerja di bidang teknik alat berat dan otomotif.

Aryo juga menjelaskan tentang pengelasan busur listrik (arc welding), salah satu teknik las yang banyak digunakan karena efisiensinya. Dalam penjelasannya, Aryo menekankan pentingnya pemahaman mengenai suhu dan arus listrik yang tepat untuk menghasilkan sambungan las yang kuat. 

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun