Melihat tayangan Debat Calon Gubernur di metro TV, beberapa hari lalu yang dipandu oleh Najwa Shihab dan Suryopratomo. Kedua pasangan tersebut saling sindir dan saling serang program-program yang akan menjadi harapan warga Jakarta. Dalam debat tersebut menurut saya warga Jakarta sudah dapat menilai mana yang layak dan mana yang cuma mengambil simpatik warga untuk memimpin Jakarta.
Banyak faktor yang menjadi pertimbangan warga dalam memilih pasangan Gubernur DKI Jakarta, diantaranya:
- Program Kerja
- Figur, sosok, atau Citra
- Kesamaan Suku, agama dan Golongan
- Pengalaman kerja
- Dukungan Parpol
Dari faktor-faktor di atas yang menjadi pertimbangan warga, nantinya dapat terlihat dan dapat ditentukan Jakarta akan ke arah mana, 5 faktor di atas mana yang anda pilih?
Melihat survei dari Pusat Kajian Politik Fisip UI (PUSKAPOL), dengan pengambilan data melalui wawancara tatap muka dengan instrument kuesioner dan jumlah responden yang diwawancara sebesar 600 orang. Hasil Survei Puskapoldalam pertimbangan warga untuk memilih Gubernur menghasilkan urutan program yang menjadi prioritas harapan warga Jakarta, Faktor Program kerja kandidat masih mendominasi pertimbangan warga (31%) dari pada Sosok, Figure atau Pecitraan walaupun beda tipis (30%) kedua pertimbangan tersebut menjadi pilihan utama warga, dilanjut kesamaan suku, agama dan golongan yang hanya sekitar (26%), Pengalaman Kerja (12%) dan dukungan parpol menjadi urutan terakhir dalam survei yang menjadi pertimbangan warga dalam memilih.
Kedua pasangan calon Gubernur Fauzi Bowo dan Joko Widodo memiliki program dan solusi yang hampir sama dalam mengatasi permasalahan warga Jakarta, Hasil survei (PUSKAPOL) sekaligus urutan program yang menjadi harapan warga, untuk program Fauzi Bowo yang diingat oleh warga antara lain: Mengatasi Banjir (BKT), Pendidikan Murah (Gratis), Mengatasi kemacetan dan Trasportasi, Kesehatan murah/gratis, Kesejahteraan, Mengatasi Korupsi dll.
Sedangkan Rencana Program Jokowi yang diingat oleh warga antara lain: Kesehatan Murah/Gratis (kartu sehat), Pemberdayaan Penataan PKL, Pendidikan Murah/Gratis, Kesejahteraan, mengatasi kemacetan dan transportasi massal, mengatasi banjir, pembenahan birokrasi dan korupsi dll.
Berdasarkan Survei PUSKAPOL, umumnya warga memiliki pengetahuan terhadap program-program prioritas kedua pasangan calon Gubernur. Cuma apabila nanti terpilih menjadi Gubernur, program-program tersebut bisa terealisasi atau hanya tong kosong nyaring bunyinya!!, semua kembali kepada masyarakat yang dapat menilai.
Pasangan Fauzi Bowo dan Nachrowi Ramli dalam memprioritaskan harapan warga Jakarta untuk mengatasi permasalahn tersebut antara lain:
Pembangunan MRT menjadikan Trasportasi masal yang cepat dan Jakarta Water Front knapa di pilih MRT, mrt dipilih untuk manjawab masalah kemacetan serta pembangunan Tanggul Besar Sepanjang utara Jakarta.
Peningkatan Layanan Kesehatan, Perbanyak RSUD untuk layani Pemilik Jamkesda dan SKTM untuk penyakit umum dan penyakit Khusus seperti Kanker, Jantung, dll
Pendidikan Gratis 12 tahun, agar masyarakat Jakarta semakin Cerdas dan Pintar, lalu Reformasi pelayanan Publik Birokrasi yaitu dengan mendekatkan layanan Birokrasi ke masyarakat yang langsung diawasi oleh gubernur dan terakhir Pemberdayaan Ekonomi yaitu adanya Pemberdayaan Ekonomi melalui Peningkatan fasilitas pasar tradisional dan pemberdayaan ekonomi kreatif yang melibatkan pemuda dan Mahasiswa.
Sedangkan Pasangan Jokowi-Basuki memprioritaskan harapan warga Jakarta antara lain:
Transportasi publik yang mudah dan murah sekaligus pembangunan rusun terjangkau bagi para commuter, Membuat Perda Resapan Air dan Pemaksimalan Penggunaan situ-situ, Pembagian Kartu Sehat & Intervensi Tarif Angkutan Umum, Perdayaan kembali Layanan Kesehatan Ibu & Anak (Posyandu)
Masyarakat Jakarta saat ini sudah cerdas, sudah dapat menentukan pilihan yang tepat diantara kedua pasangan calon Gubernur DKI Jakarta, melihat survei diatas tentunya kita bisa menentukan pilihan, mau Pilih Program atau Pilih Pecitraan 1 atau 2? jawabannya yang tahu hanya anda sendiri, untuk itu pilihlah sesuai hati nurani anda.
Semoga duel calon Gubernur untuk merebutkan orang nomer satu di DKI Jakarta, hanya dalam kampanye Pemilukada, Siapapunpemimpinya yang sudah diamanatkan oleh warga tentunya harus bersikap bijak dan bertanggung Jawab dengan memprioritaskan Program–program yang diharapkan oleh Warga Jakarta, Pillihan anda 20 September 2012 sangat menentukan Jakarta di masa depan yang lebih Maju, Aman, Nyaman dan Sejahtera. ***