Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud

Memaksimalkan Keberadaan Kolam di Rumah Anda

6 Oktober 2011   07:04 Diperbarui: 26 Juni 2015   01:16 576 1
Kolam kecil sekedar bersantai di belakang rumah mungkin merupakan  salah satu design yang harus kita kelola dengan baik, jangan biarkannya keberadaanya kita abaikan begitu saja. Nah bagaimana caranya untuk menjadikannya lebih hidup?. Baiknya kita bisa memanfaatkan berbagai macam cara untuk menyulapnya menjadi hidup, indah dan nampak menarik. Fungsi kolam itu sendiri mampu membuat penghuninya lebih relaks dan segar. Antara Gazebo dan Taman Keberadaan gazebo dan taman adalah dua unsur yag saling melengkapi bagi saya, jadi selain sebagai pemanis kolam, keduanya pun merupakan unsur yang tidak bisa dipisahkan satusama lain. Di Gazebo ini kita juga bisa membuat suasana nyaman ketika bersantai bersama keluarga, atau menjadikannya tempat shalat untuk mentafakuri keheningan alam. Keberadaan taman pun dapat menambah atmotsfer suasana alam terbuka. Teras belakang terhubung langsung dengan taan dan juga gazebo . Teras in bisa kita percantik dengan menggunakan kolom kayu bangkirai dan juga permainan motif lantai koral sikat. Membangun suasana gemercik air Membangun kolam yang hidup ternyata bukan sekedar itu saja, keberadaan gemercik air atau pancuran kecil untuk menambah suasana bunyi alam juga bisa diciptakan disini, rasanya bak surga dunia. Anda juga bisa memilih aksesoris patung pancuran ini untuk mendesignnya langsung yang berdekatan dengan kolam belakang. Pencahayaan Lampu Karena areanya memnag sudah terbuka jadi baiknya untuk pemasangan lampu dikolam itu menggunakan permainan lampu uplighting yang mampu menampilkan suasana dragmatis ketika malam hari tiba. Pencahayaan lampu yang remang-remang ini atau bisa juga anda letakan dibawah sepanjang taman menuju kolam , hal itu menambah suasana romantis tersendiri. Nuansa batu Batu andesit juga bisa diletakan diaera taman belakang kolam ini untuk melapisi pembatas atas beton. Permukaan beton dudukan gazebo ini tidak akan terlihat karna diberi hamparan batu koral. blog : http://hiasanrumah.wordpress.com/

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun