Semarang, INFO_PAS- Bertempat di Balai Pertemuan, Lapas Perempuan Kelas IIA Semarang menggelar Peringatan Nuzulul Qur'an.
Kegiatan diisi dengan tadarus,syukuran khatam Al Qur'an dan tausiyah yang disampaikan oleh Ustadz Puryanto.
"Al Qur'an diturunkan pertama kali oleh Alloh SWT kepada Nabi Muhammad SAW melalui Malaikat Jibril di Gua Hira pada 17 Ramadhan 610 sebagai pedoman hidup bagi Umat Islam yg dikenal sebagai peristiwa Nuzulul Qur'an. Dengan memperingati Nuzulul Qur'an, harapan kita semakin dekat dan mencintai Al Qur'an serta mendapat cahaya dari Al Qur'an itu sendiri" ujar Puryanto