Oleh : yulizar Kasma Kursi berjejer beraturan, lampu tembak dipasang mengarah kelayar. Terlihat panitia sibuk memfasilitasi jumpa fans artis Ketika Cinta Berstasbih (KCB). Puluhan orang rela berdesakan mengantri, hanya untuk bertemu sang idola. Panitia mempersilahkan Lensa masuk, di ruang Gedung Sosial yang terletak di Jalan Tgk. Chik Ditiro sebagai tempat jumpa fans sekaligus konferensi pers. Panitia memberikan waktu kepada Lensa untuk mewawancarai salah satu artis KCB yang telah di jadwalkan sebelumnya. Lensa langsung mendekati Meyda yang duduk bersebelahan dengan Kholidi Asadil Alam pemeran tokoh Azzam dalam KCB. Meyda begitu gadis ini biasa disapa, sangat ramah ketika lensa menyalami dan meminta waktu wawancara. Dari rasa suka itulah, ketika di buka audisi pemain, Meyda berusaha dan mengikuti setiap seleksinya. Berkat basic model yang dimiliki Meyda, menjadi dasar keyakinan bahwa dia bisa lulus seleksi. “Alhamdulillah, bakat model saya mempermudahkan saya dalam mengikuti seleksi ini, sehingga saya bisa memerankan Alyatul husna, peran yang sebenarnya jauh dari watak saya pribadi“ tambah gadis yang juga melakoni dunia model dikota kembang, Bandung. Meyda mengatakan, untuk dia sampai pada titik yang melambungkan namanya, tidaklah mudah. Sangat banyak yang dikorbankan, termasuk kuliah. Tapi dia sangat berusaha untuk bisa memanage waktu sebaik-baiknya. Meyda tidak mau waktu berlalu sia-sia saja. “yang sangat sedih, ketika harus jauh dari orang tua. Apalagi kemarin itu cukup lama syuting di Mesir, jadi kalau kangen sama keluarga cuma bisa komunikasi lewat telpon.” Kisahnya. Walau waktu syuting di Mesir dia tidak ada jadwalnya, tapi pihak produser juga menikutsertakanya dalam proses syuting di Negeri Fir’un itu, Meyda sangat senang ketika pihak produser mengajaknya jalan-jalan ke Mesir. Baginya Mesir adalah kota yang sangat indah dan sangat eksotis. Apalagi kota ini sangat tinggi peradabannya, sungai nil mengalir indah membelah kota. Meyda juga mengungkapkan, dia sangat senang berada di Aceh. Apalagi ketika nonton bareng dan jumpa fans dengan penggemarnya di Aceh. “Saya sangat bersyukur bisa menghibur teman-teman di Aceh, dan saya sangat senang bisa jalan-jalan di Aceh. Aceh sangat cantik dan indah, apa lagi kemarin sempat di ajak ke mesjid Baiturrahman. Sangat indah, tidak kalah dengan Mesir,” ungkapnya sambil tertawa kecil. Dia menambahkan bahwa orang Aceh sangat ramah-ramah, baik dan yang lebihnya, perempuan-perempuan Aceh sopan-sopan semua. Di Aceh, banyak sekali pahlawannya, bahkan sebagian dari itu adalah wanita. Itulah yang menjadi salah satu ketertarikannya terhadap Aceh. “Di Aceh ini banyak sekali menelurkan pahlawan-pahlawan, apalagi ada pahlawan-pahlawan Aceh yang wanita. Saya juga sangat senang karna masyarakat menerima kami dengan baik, dan masyarakat di sini sangat antusias dengan film ini “ ungkapnya seraya meminta maaf karna tidak bisa lama-lama wawancara disebabkan harus ke bandara. Di akhir pertemuan kru lensa memberikan cendera mata, satu set tabloid lensa edisi 6 sebagai kenang-kenangan untuk gadis bernama lengkap meyda sefira ini. Ditulis dalam
Sosok,
TABLOID EDISI VII Sumber :
http://rumoehlensa.wordpress.com
KEMBALI KE ARTIKEL