Mohon tunggu...
KOMENTAR
Halo Lokal

LPKA Tomohon Laksanakan Koordinasi dengan Kemenag Tomohon

14 Oktober 2024   07:49 Diperbarui: 14 Oktober 2024   08:12 22 0
Tomohon - Kamis (10/10) Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Tomohon,  Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Utara (Kanwil Kemenkumham Sulut), yang dipimpin langsung oleh Kepala LPKA Tomohon, Andik Dwi Saputro, didampingi Kepala Seksi Pembinaan, Junike Tahulending, melaksanakan koordinasi dengan Kanwil Kemenag Kota Tomohon.

Kunjungan ini disambut baik oleh Kepala Kanwil Kemenag Tomohon, Pdt Olva Mervy Moningka. Koordinasi kali ini dilaksanakan dengan tujuan untuk membahas pelaksanaan kegiatan penyuluhan agama bagi Anak Binaan di LPKA Tomohon.

Saputro berharap dengan adanya bantuan dari Kemenag Tomohon, kegiatan penyuluhan agama bagi Anak Binaan dapat terselenggara dengan baik, sehingga kegiatan tersebut benar-benar dapat berguna bagi Anak Binaan dalam proses pembinaan kepribadiannya.

Moningka pun menyambut baik hal tersebut dan menyatakan siap untuk membantu dan memfasilitasi pelaksanaan penyuluhan agama Anak Binaan LPKA Tomohon.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun