Mohon tunggu...
KOMENTAR
Travel Story

Pertarungan Obyek Wisata Bunaken Vs. Lihaga Makin Seru!

20 November 2011   07:25 Diperbarui: 25 Juni 2015   23:26 1233 2
[caption id="attachment_144662" align="aligncenter" width="655" caption="Hamparan Pasir Putih Pulau Lihaga, Jadi Daya Tarik Wisatawan"][/caption]

Dicky, salah satu guide tour senior asal Manado, beberapa waktu yang lalu menemani saya dan teman-teman dari Jakarta, berwisata di Bunaken. Melalui dia, paket wisata ke Bunaken menjadi lancar. Saya dan teman-teman tidak perlu bernego soal harga sewa kapal, rute spot-spot wisata di Bunaken, peralatan snorkeling, atau makan siang di pulau Bunaken.

Memang sedikitagak mahal kalau menggunakan jasanya. Namun, lelaki dengan ciri khas tatto di lengannya ini, memberi kenyamanan kami dalam menikmati Taman Laut Bunaken yang populer di kalangan wisatawan lokal maupun asing. Tidak hanya itu, teman saya yang belum terbiasa snorkeling, ia bantu hingga bisa dilepas. Dicky ikut menceburkan diri ke laut dan ini membuat rasa aman teman saya dalam bersnorkeling.

Saat itu, aktivitas wisata snorkeling tidak hanya rombongan saya. Kami berkenalan dengan rombongan lain dari Jakarta, Surabaya, Kalimantan. Suasana siang itu, sungguh ramai dengan suara canda ria para snokeler anak-anak, yang muda maupun yang tua. Tak jauh dari spot snorkeling, tampak beberapa orang bersiap diri untuk diving, termasuk saya lihat turis-turis asing.

“Kalau hari Sabtu memang Bunaken ramai dikunjungi“, kata Dicky di Kapal Katamaran yang kami sewa sesaat setelah melepas teman saya sudah lancar bersnorkeling. Sambil mengisap rokok untuk melepas lelahnya, Dicky bercerita kepada saya.

“Bos, seminggu yang lalu saya mengantar 30-an wisatawan ke Pulau Lihaga. Awalnya, saya bingung. Soalnya paket wisata bahari di Manado ya di Bunaken saja. Lalu saya ingat pulau Lihaga. Saya tawarkan dan mereka mau. Saya menduga ini mau karena ingin tahu dan ingin mencoba. Kata anak buah saya, bahwa Pulau Lihaga sekarang ibaratnyasudah mulai diincar oleh wisatawan karena terkenal dengan pasir putihnya yang lembut kayak bedak dan bersih serta nyaman untuk snorkeling.” kata Dicky dengan bersemangat.

Apa yang diceritakan Dicky memang benar adanya. Teman-teman fotografer pun yang pernah mengadakan hunting ke pulau Lihaga, bercerita hal yang sama. Pesona pasir putihnya dan jernihnya air laut yang membiru menjadi obyek fotografi yang indah mempesona. Maka, tak heran jika anda googling atau search di YouTube dengan keywords “pulau lihaga”, pasti akan muncul foto-foto atau video-video tentang kecantikan pulau ini.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun