Bagi anak kecil, dunia di luar rumah mungkin tampak seperti area bermain yang luas. Namun, dia juga bisa menganggapnya sebagai dunia yang menakutkan, penuh dengan orang asing yang tidak dia kenal. Apakah anak akan memandang dunia di luar rumah sebagai tempat yang ramah atau tidak sangat ditentukan oleh pengalaman mereka selama ini. Berinteraksi dengan kerabat di acara keluarga atau kumpul-kumpul singkat dengan anak tetangga menjadi praktik yang bermanfaat dalam mengenalkan anak pada lingkungan sosial selain rumah.
KEMBALI KE ARTIKEL