Sampah plastik mengandung komposisi polimer yang tidak dapat terurai dengan mudah ketika sudah tidak digunakan lagi. Terlebih lagi jika sampah tersebut menumpuk dapat menimbulkan pencemaran lingkungan baik di tanah maupun di aliran air, seperti halnya selokan dan sungai yang tercemar sampah plastik. Pada beberapa tempat tempat tertentu seringkali kita menjumpai timbunan sampah plastik, tidak terkecuali pada pasar tradisional di berbagai tempat di Indonesia. Ketika kita pergi ke pasar tradisional setempat, hal pertama yang seringkali kita lihat adalah sampah organik dari sayur dan buah, kemudian sampah plastik. Sampah plastik tersebut ada yang terpisah dan ada pula yang bercampur dengan sampah organik. Tidak jarang kita menjumpai sampah plastik dan sampah organik yang bercampur menjadi satu. Selain dapat mencemari lingkungan dan menjadi sarang kuman, tumpukan sampah tersebut juga dapat merusak keindahan atau estetika dari sebuah pasar yang seharusnya bersih sebagai tempat kegiatan jual beli bahan makanan.Â
KEMBALI KE ARTIKEL