Masih inget nggak ketika Fatin ingin jualan kentang goreng setelah usai XFI? Walau masih belum mewujudkan keinginannya itu, setidaknya ia sudah mengajak penggemarnya untuk makan kentang goreng, plus minum, plus ayam goreng di KFC sambil mendengarkan album for you yang telah dirilisnya. Kerjasama bisnis seperti ini bukan hal baru. Sebelumnya sudah sering dilakukan oleh penyanyi-penyanyi kondang lain. Seperti apa efektifnya penjualan album mereka, manfaatnya bagi bisnis mereka dan segmentasi pasar apa yang menjadi sasaran adalah hal menarik untuk dipelajari. Dalam artikel kali ini, saya mencoba menggali informasi model pemasaran antara Fatin dan KFC, alasan logis kerjasama itu dan sudut pandangnya seandainya saya ada di pihak KFC.