Mohon tunggu...
KOMENTAR
Catatan

Emas Sebagai Instrumen yang Defensif

5 September 2011   10:43 Diperbarui: 26 Juni 2015   02:13 240 0
Terdapat 2 kata kunci untuk investasi emas yakni : "defensif" dan "liquid". Mari kita bahas satu per satu. Dimulai dari "defensif".


  1. Proverb terkenal dalam investasi emas : 1 Dinar Emas = 1 ekor kambing. Dari jaman Nabi hingga jaman iPad.
  2. Ini artinya : secara teoritis daya beli emas relatif tidak berubah dari beribu-ribu tahun yang lalu sampai saat ini.
  3. Esensi dari investasi emas adalah mempertahankan (defend) daya beli Anda dan  dari serangan inflasi.
  4. Sehingga, emas adalah instrumen investasi unik yang bisa dipakai untuk jangka waktu pendek, menengah, maupun panjang.
  5. Emas juga disebut instrumen defensif karena : semakin buruk kondisi ekonomi = semakin tinggi nilai emas
  6. Sebaliknya, saham : semakin baik kondisi ekonomi = semakin tinggi nilai saham
  7. Emas dan saham ibarat seperti perisai dan pedang. Ketika kita sedang diserang (ekonomi jelek) pakailah perisai. Ketika kita mau menyerang (ekonomi bagus) pakailah pedang. Credits to aryo.
  8. Sehingga untuk jangka panjang > 5 tahun, investasi saham jauh lebih bagus dari emas. Kecuali negara Anda resesi 5 tahun berturut-turut :P
KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun