Emotional intelligence adalah kemampuan seseorang dalam menggunakan dan memahami emosi (baik emosi orang lain maupun emosi diri sendiri) dengan tujuan meningkatkan kesehatan fisik dan mental.
Karakteristik anak dengan permasalahan emosi adalah bersikap membangkang, mudah terangsang emosinya/mudah marah, sering melakukan tindakan agresif, merusak atau bahkan mengganggu teman dan menyakiti temannya, sering bertindak melanggar norma atau aturan yang telah dibuat.
Jika suatu anak tidak bisa mengontrol sikap emosionalnya akan sangat berdampak buruk pada pendidikannya
Contoh hal yang sering terjadi emosional anak ketika dirumah yang terbawa hingga sekolah mengakibatkan anak menjadi malas atau mencari ribut terhadap temannya. Maka dari itu kita harus mengajarkan sikap emosional yang baik pada anak yang dapat membuat si anak merasa aman dan senang ketika belajar.