Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Mendukung UMKM Desa Setempat, Mahasiswa/i KKN di Desa Cibuntu Kecamatan Cigandamekar Bantu Produksi Abon Lele

29 Juli 2024   23:10 Diperbarui: 29 Juli 2024   23:12 109 0
Pada hari Minggu, 28 Juli 2024, mahasiswa KKN dari UM Kuningan turut serta dalam produksi abon lele di sebuah UMKM di Desa Cibuntu. Kegiatan ini merupakan bentuk kontribusi mereka untuk mendukung UMKM dengan tujuan meningkatkan kesejahteraan dan perekonomian masyarakat melalui pendampingan usaha kecil menengah. UMKM abon lele ini didirikan pada tahun 2019 dengan latar belakang adanya beberapa kelompok ternak ikan lele yang ingin membudidayakan perikanan dan memaksimalkan hasil panen dengan mengolahnya menjadi produk yang lebih tahan lama dan bernilai jual tinggi. Kelompok tani di desa tersebut berinisiatif mengolah lele menjadi abon agar bisa membantu perekonomian masyarakat setempat. Bu Nur, pemilik usaha abon lele di Desa Cibuntu, menjelaskan bahwa belum ada UP2K (Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga) sehingga inisiatif ini juga menjadi alasan dibentuknya UMKM abon lele. Kini, UMKM tersebut telah mendapatkan izin usaha dan memiliki sertifikat NIB (Nomor Induk Berusaha) serta P-IRT (Pangan Industri Rumah Tangga).

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun