Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Alam & Tekno

Pengabdian Masyarakat Dosen FPK Unair Memanfaatan Probiotik Sebagai Campuran Pakan untuk Meningkatkan Produksi Udang Vaname

21 November 2023   11:06 Diperbarui: 22 November 2023   15:31 121 0
Budidaya udang vaname hingga saat ini masih sangat di gemari para pembudidaya, bahkan menurut Muhammat et al (2013), Udang vaname (Litopenaeus vannamei) adalah spesies budidaya utama dan memiliki nilai pasar penting di dunia. Keunggulan dari udang vaname yaitu memiliki adaptasi yang tinggi terhadap perubahan lingkungan seperti perubahan suhu dan salinitas, memiliki tingkat responsif yang tinggi terhadap pakan, memiliki nilai pemasaran yang baik pada tingkat internasional. Meskipun produksi udang vaname yang ada di Indonesia sudah signifikan, namun selalu ada inovasi inovasi terbarukan untuk menungjang budidaya tersebut dengan memperhatikan teknologi yang terus maju. Oleh karena itu, dosen FPK Universitas Airlangga melalui pengabdian kepada masyarakat memperkenalkan inovasi baru berupa pemanfaatan probiotik sebagai bahan campuran pakan untuk meningkatkan produksi udang vaname. 

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun