Mohon tunggu...
KOMENTAR
Hukum

Antisipasi Kejahatan Jalanan dan Gangguan Kamtibmas, Polres Tangsel Menggelar Patroli Skala Besar

8 Oktober 2022   23:36 Diperbarui: 8 Oktober 2022   23:37 1416 0
Tangsel - Polres Tangerang Selatan dan jajaran Polsek menggelar Apel Patroli Skala Besar antisipasi tawuran, begal, balap liar, geng motor, miras dan street crime di wilayah hukum Polres Tangerang Selatan, hari Sabtu malam, (07/10/22).

Apel Patroli skala besar dipimpin Kapolres Tangsel, AKBP Sarly Sollu, S.I.K., M.H. dan diikuti 128 personil gabungan Sat Samapta, Sat. Lantas, Sat. Reskrim, Sat. Narkoba, dan Sat. Binmas. Yang terbagi menjadi 3 Rayon, yang masing-masing Royon di pimpian Kasat Reskrim, Kasat Narkoba dan Kasat Lantas.

Dalam keterangannya, Kapolres Tangsel AKBP Sarly Sollu, S.I.K., M.H., menuturkan bahwa adanya info dari warga masyarakat bahwa malam ini akan adanya pergerakan sekelompok pemuda yang akan melakukan pergerakan dari luar wilayah masuk ke dalam wilayah hukum Polres  Tangsel, oleh karena itu pelaksanaan patroli skala besar malam ini menjadi proiritas adalah pencegahan tawuran, balap liar dan geng motor, serta tetap mengantisipasi kejahatan jalanan lainnya, tegas Kapolres.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun