Asri Fitriani Nursholihah selaku Ketua Panitia, dalam laporannya, menyampaikan bahwa pada awalnya kegiatan inj akan diselenggarakan di setiap komisariat. Namun, agar dapat membangun keakraban antar kader secabang Purwakarta, maka kegiatan ini dilaksanakan dalam satu momen oleh Kohati Cabang Purwakarta.
Selain itu, Asri juga berharap kegiatan ini dapat diikuti secara khidmat. "Saya harap dalam pelaksanaan kegiatan Semarak Dies Natalis ini kita bisa khidmat dan menikmati adanya peringatan ini yang mana saat itu terbentuknya Kohati seperti apa sehingga bisa menjadi refleksi bagi kita semua dengan adanya peringatan ini," jelas Asri.
Terakhir, Asri menyampaikan ucapan terima kasih untuk semua pihak yang terlibat dalam kegiatan ini juga permohonan maaf atas kekurangan dan kesalahan yang mungkin ada.